10 KK di Desa Bonto Kanang Terdampak Abrasi, Kades Terpilih Turun Tangan

Kades Muh Setiawan dan warga meninjau lokasi bencana alam abrasi pesisir pantai di Desa Bonto Kanang, Kecamatan Galesong Selatan, Kabupaten Takalar, Jumat (4/12/2021).

GALESONG SELATAN, SOLUSINEWS.ID – Bencana alam abrasi atau longsor di pesisir Pantai Galesong Selatan, Kabupaten Takalar, terjadi Sabtu (4/12/2021) malam.

Perisiwa ini mengakibatkan sejumlah rumah warga di Desa Bonto Kanang, Kecamatan Galesong Selatan (Galsel), yang berada di pesisir pantai, terdampak abrasi.

Kepala Desa Bonto Kanang terpilih, Muhammad Setiawan, menyebutkan bencana alam abrasi itu terjadi di dua dusun yaitu Dusun Saro dan Dusun Kanaeng.

Abrasi di kawasan pesisir pantai Desa Bonto Kaang itu terjadi sekitar pukul 21.53 wita malam.

Bacaan Lainnya

Hasil pendataan di lokasi, Kades Muh Setiawan menyebutkan sedikitnya ada 10 kepala keluarga (KK) yang menjadi korban bencana abrasi tersebut.

Berikut jumlah KK korban abrasi Desa Bonto Kanang :

Dusun Saro

  • Nyikko dg Pabe
  • Agus dg Tarang
  • Hamina dg Kanang
  • Hasia dg Sayu
  • Jama dg Bundu
  • Seddeng dg Nai

Dusun Kanaeng

  • Eppe Rustam
  • Sendong dg Siang
  • Mino dg Ngona
  • Rina dg Sugi

“Saat ini kami terus melakukan koordinasi ke Pemerintah Daerah Kabupaten Takalar dan Alhamdulillah lansung direspon. Secepatnya pemda akan turun tangan,” kata Muh Setiawan, Minggu (5/12/2021).(*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *