Bagnaia Menangi Sprint Race MotoGP Austria, Martin Kena Denda, Marquez Apes

Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team) memenangi Tissot Sprint Race MotoGP Austria di Sirkuit Red Bull Ring, Sabtu (117/8/2024).(source: motogp.com)

SOLUSINEWS.ID – Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team) memenangi Tissot Sprint Race MotoGP Austria di Sirkuit  Red Bull Ring, Sabtu (17/8/2024) malam.

Pembalap asal Italia itu meraih kemenangan dengan penuh gaya, mengalahkan Jorge Martin (Prima Pramac Racing).

Martin sempat diganjar penalti long lap akibat mengambil jalan pintas di tikungan 2 saat balapan berlangsung.

Martin yang sebelumnya mengunci posis pole starting grid, pun harus puas berdiri di podium kedua.

Bacaan Lainnya

Melengkapi podium ketiga Sprint Race MotoGP Austria kali ini, ada pembalap Aprilia Racing, Aleix Espargaro.

Aleix bernasib mujur dapat naik podium ketiga setelah sempat mendapat perlawanan sengit dengan Marc Marquez.

Sayangnya si baby alien yang malah tergelincir di tikungan 3 dan menyapu permukaan tanah pada lap 10 dan akhirnya menyerah dengan Kembali ke pitlane.

Pada lap terakhir, tidak ada lagi rider yang bisa menandingi kecepatan Bagnaia yang membuka selisih empat detik dari Martin di urutan kedua.

Hasil Lengkap Sprint Race MotoGP Austria 2024

  1. FRANCESCO BAGNAIA (DUCATI LENOVO TEAM)
  2. Jorge Martin (Ducati Prima Pramac Racing)
  3. Aleix Espargaro (Aprilia Racing)
  4. Enea Bastianini (Ducati Lenovo Team)
  5. Jack Miller (Red Bull KTM Factory Racing)
  6. Franco Morbidelli (Ducati Prima Pramac Racing)
  7. Brad Binder (Red Bull KTM Factory Racing)
  8. Marco Bezzecchi (Ducati Pertamina Enduro VR46 Racing Team)
  9. Pol Espargaro (Red Bull KTM Factory Racing)
  10. Pedro Acosta (Red Bull GASGAS Tech3 KTM)
  11. Maverick Vinales (Aprilia Racing)
  12. Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha MotoGP Team)
  13. Miguel Oliveira (Trackhouse Racing KTM)
  14. Raulfernandez (Trackhouse Racing KTM)
  15. Johann Zarco (CASTROL Honda LCR)
  16. Takaaki Nakagami (DEMITSU Honda LCR)
  17. Luca Marini (Repsol Honda Team)
  18. Lorenzo Savadori (Aprilia Racing)
  19. Joan Mir (Repsol Honda Team)
  20. Alex Marquez (Ducati Gresini Racing MotoGP)

NOT CLASSIFIED

  • Augusto Fernandez (Red Bull GASGAS Tech3 KTM)
  • Marc Marquez (Ducati Gresini Racing MotoGP)
  • Alex Rins (Monster Energy Yamaha MotoGP Team)
  • Stefan Bradl (HRC Test Team).(*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *