Lurah Timlo Bontoala Ikuti Diseminasi dan Publikasi Data Stunting Dinkes Makassar

MAKASSAR, SOLUSINEWS.ID – Lurah Timungan Lompoa, Kecamatan Bontoala, Adimitra Setyawan, bersama sejumlah lurah lingkup Kecamatan Bontoala mengikuti kegiatan Diseminasi dan Publikasi Data Stunting oleh Dinas Kesehatan.

Kegiatan Diseminasi dan Publikasi Data Stunting di Kota Makassar ini digelar di Swiss-Belhotel Makassar, Selasa (31/10/2023).

Kegiatan dibuka oleh Kepala Dinkes Makassar dr Nursaidah Sirajuddin.

Bacaan Lainnya

Pesertanya meliputi kepala puskesmas se-Kota Makassar, para lurah, dan perwakilan OPD lainnya.

Dalam pemaparannya, Kepala Dinkes Makassar menyebutkan saat ini masih terdapat sekitar 3000 stunting dan target Dinkes Makassar untuk mencapai status zero stunting.

Ia mengharapkan, selain puskesmas, peran serta kelurahan juga dapat bersinergi untuk menurunkan angka stunting di Makassar.

Olehnya, kegiatan dalam bentuk edukasi maupun sosialisasi penanggulangan stunting perlu terus digalakkan secara maksimal di setiap kelurahan.(*)

Pos terkait