Operasi Pasar, Wali Kota Danny Pomanto dan Gubernur Sulsel Kunjungi Pasar Terong

Ilustrasi; Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto saat turun meninjau aktivitas perdagangan di Pasar Terong Makassar, Kamis (15/2/2024). Pemkot Makassar membuka seleksi calon Dirut Perumda Pasar Makassar Raya dan calon Dirut PD RPH Makassar periode 2022-2027.(*)

MAKASSAR, SOLUSINEWS.ID –Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto mendampingi Pj Gubernur Sulsel Bahtiar Baharuddin meninjau aktivitas perekonomian di Pasar Terong Makassar. Kamis (15/2/2024).

Peninjauan ini sekaligus merupakan operasi pasar yang digelar dalam rangka pengendalian inflasi di Sulawesi Selatan terhadap harga-harga kebutuhan pokok dan produk strategis.

Bacaan Lainnya

Hasil pemantauan di Pasar Terong diketahui harga-harga kebutuhan pokok masih stabil, kecuali harga beras mengalami sedikit kenaikan akibat pengaruh stok yang distribusinya lambat.

Danny, sapaan Moh Ramdhan Poemanto, menyampaikan hal itu disebabkan faktor libur panjang dan kesibukan pesta demokrasi Pemilu.

Namun ia optimistis semua akan normal kembali. “Kuncinya stok dan distribusi harus dijaga dengan baik,” katanya.

Sementara Gubernur Bahtiar Baharuddin mengapresiasi Kota Makassar karena inflasinya terendah secara nasional dikisaran 2,21%, Provinsi 2,3%, dan pusat 2,55%.(*)

Pos terkait