Pembalapnya Kuasai Podium GP Emilia Romagna, Bikin Motor Ducati Segel Juara Dunia Konstruktor MotoGP 2024

Tim MotoGP 2024 dari konstruktor motor Ducati.(*)

SOLUSINEWS.ID – Hasil race MotoGP Emilia Romagna tersebut juga mengantarkan motor Ducati sebagai juara dunia konstruktor MotoGP musim 2024.

Motor pabrikan Borgo Panigale itu sukses mengunci titel dunia konstruktor musim ini di GP Emilia-Romagna dengan perolehan 500 poin yang sudah tak bisa dilampaui konstruktor motor lain hingga seri terakhir MotoGP 2024.

Hasil tersebut membuat Ducati Corse mencetak sejarah karena mengamankan gelar juara dunia konstruktor untuk kelima kalinya secara beruntun.

Selain itu, tim-tim Ducati juga mengunci posisi tiga besar dalam klasemen MotoGP musim 2024.

Bacaan Lainnya

Saat ini, Tim Ducati Lenovo (pabrikan) sendiri mengungguli tim Ducati satelit seperti Prima Pramac Racing dan Gresini Racing.

Hingga pada seri MotoGP Emilia Romagna, pembalap Ducati telah memenangi 13 dari 14 balapan yang sudah berjalan.

Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team) memetik kemenangan Grand Prix terbanyak yakni 7 kali podium juara, disusl Jorge Martin, Bastianini, serta Marc Marquez, yang masing-masing mengoleksi dua podium juara.

Berikut hasil perolehan poin tim konstruktor MotoGP 2024 setelah MotoGP Emilia Romagna:

  1. Ducati – 500 poin
  2. KTM – 239 poin
  3. Aprilia – 234 poin
  4. Yamaha – 84 poin
  5. Honda – 42 poin.(*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *