Polimarim AMI Jalani Monitoring dan Evaluasi dari Tim Pusbang SDM Perhubungan Laut

MONEV. Tim dari PPSDMPL Kementerian Perhubungan melakukan monitoring dan evaluasi (Monev) di kampus Politeknik Maritim AMI Makassar (Polimarim), Kamis (1/9/2022). (foto: dok humas polimarim)

MAKASSAR, SOLUSINEWS.ID – Tim dari Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia Perhubungan Laut (PPSDMPL) Kementerian Perhubungan (Kemhub) melakukan monitoring dan evaluasi (Monev) di kampus Politeknik Maritim AMI Makassar (Polimarim), Kamis (1/9/2022).

Kegiatan monitoring dan evaluasi dari tim Pusbang SDM Perhubungan Laut atau PPSDMPL yang berjumlah tiga orang.

Monev dipimpin Kepala Bidang Pendidikan PPSDMPL Kemenhub Capt Samuel Palembangan MT MMar didampingi Kusuma Dhipanusa SST Pel (Kasubbid Program Pendidikan PPSDMPL) dan Junian Budi Argo SST. Pel (Perencana Pengembangan Kompetensi Tenaga Kependidikan PPSDMPL).

“Jadi kedatangan kami di Politeknik Maritim AMI Makassar ini untuk melakukan monitoring dan evaluasi atau monev,” kata Samuel Palembangan.

Bacaan Lainnya

“Kegiatan ini bagian dari usaha Pusbang SDM Perhubungan laut untuk menjaga dan meningkatkan kualitas pendidikan,” tambahnya.

Samuel menegaskan, kegiatan monev itu berbeda dengan audit. “Jadi yang kita lakukan hari ini adalah monev. Bukan audit. Semoga tidak salah memahami. Karena memang ini dua hal yang berbeda,” jelasnya.

Monitoring adalah upaya mengamati, memeriksa dan menangkap gambaran situasi/keadaan, secara sistematis, pada periode waktu tertentu, terhadap subyek pemantauan. Dalam hal ini adalah pendidikan tinggi penyelenggara diklat kepelautan.

Sedangakan evaluasi adalah upaya atau proses sistematis untuk menentukan apakah obyek yang dinilai itu layak, berharga, menjalankan proses sesuai ketentuan.

Dibandingkan dengan evaluasi yang berfokus pada proses menilai, kegiatan monitoring berfokus pada tracking perubahan yang ada.

Kegiatan PPSDMPL dalam monev di Polimarim adalah proses menggali data, analisa dan penyajian informasi secara sistematis.

“Tim PPSDMPL ini turun untuk melihat langsung proses diklat kepelautan yang dilakukan Polimarim AMI. Karena diklat kepelautan itu wajib mengikuti aturan IMO yang diatur dalam STCW 2010,” jelasnya.

Tampak tim Monev PPSDMPL memantau dan mengecek langsung kegiatan di laboratorium Bridge Room Simulator, Engine Room Simulator, Liquid Cargo Handling Simulator (LCHS), Radar, Arpa, ERM, BRM, CBA, perbengkelan, dan lainnya.

Sementara itu Kepala Satuan Penjaminan Mutu Internal (SPMI) Polimarim, Ir Agus Budi Hartono MKom mengatakan Polimarim sangat siap untuk proses monev dari PPSDMPL.

“Kami dari Polimarim sudah mempersiapkan diri untuk kegiatan Monitoring dan Evaluasi dari PPSDMPL hari ini. Dan kami sepenuhnya menjalankan aturan sesuai aturan,” ujarnya.

Politeknik Maritim AMI Makassar merupakan perguruan tinggi vokasi yang dinaungi dua kementrian, yakni Direktorat Perhubungan Laut Kementrian Perhubungan dan Direktorat Pendidikan Vokasi Kementrian Pendidikan, Kebudayaan, Ristek (Kemdikbud ristek).

Polimarim mengelola tujuh program studi (prodi) yakni Manajemen Pelabuhan, Permesinan Kapal, Studi Nautika, Manajemen Logistik, Transportasi Laut, Bisnis & Logistik Maritim, dan Teknologi Rekayasa Permesinan Kapal. (*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *