Polres Mateng Keluarkan SKCK untuk Balon Bupati sebelum Mendaftar di KPU

ilustrasi; Polres Mamuju Tengah.(*)

MAMUJU TENGAH, SOLUSINEWS.ID – Kepolisian Resor (Polres) Mamuju Tengah (Mateng) melayani keperluan bakal paslon Bupati-Wakil Bupati Mateng sekaitan dengan syarat pencalonan di Pilkada 2024.

Salah satunya yaitu menerbitkan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) bagi setiap bakal paslon yang maju dan akan mendaftar sebagai paslon di KPU setempat.

Salah satu kandidat yang dilayani adalah balon Bupati Mateng, Haris Halim Sinring, yang berpasangan dengan I Komang Budi Arcana.

Polres Mateng pun mengeluarkan SKCK Nomor SKCK/YANMAS/1769/VIII/2024/INTELKAM sekaitan riwayat tindak pidana pemilu yang pernah menjerat Haris pada Pemilukada Tahun 2019 silam yaitu Pasal 523 ayat 1 UU Nomor 7 tahun 2017 tentang Pemilu.

Bacaan Lainnya

SKCK untuk Haris Halim Sinring berlaku mulai 23 Agustus 2024 hingga 23 Februari 2025. SKCK itu dikeluarkan resmi Polres Mateng untuk keperluan kelengkapan berkas Pencalonan Bupati Mateng Periode 2024-2029.

SKCK Calon Bupati Mamuju Tengah dari Kepolisian sebagai syarat kelengkapan paslon mendaftar di KPU setempat.(*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *