Transaksi Wisata di Rammang-rammang Maros kini Bisa Menggunakan QRIS

ilustrasi : Dermaga Kampung Berua di kawasan wisata geopark Rammang-rammang, Desa Salenrang, Kecamatan Bontoa, Kabupaten Maros, beberapa waktu lalu. (tribuntimur/redo)

MAROS, SOLUSINEWS.ID – Perwakilan Bank Indonesia (BI) Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) meluncurkan sistim pembayaran digital QRIS

di Kawasan Wisata Rammang-Rammang, Desa Salenrang, Kecamatan Bontoa, Kabupaten Maros, Rabu (15/12/2021).

Peluncuran QRIS untuk sektor pariwisata ini digelar melalui kerja sama Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Maros dan BNI Wilayah 07.

Disadur dari situs rri.co.id Makassar, Deputi BI Sulsel, Rudi Bambang Wijanarko, menerangkan alasan dipilihnya wisata Rammang-Rammang sebagai lokasi peluncuran QRIS karena

Bacaan Lainnya

keunikan wisatanya dan termasuk dalam daftar tiga kawasan geopark besar dunia.

Wisata Rammang-Rammang juga memiliki potensi sebagai salah satu landmark wisata di Sulsel sehingga BI Sulsel mendorong kawasan wisata geopark ini menggunakan sistim pembayaran QRIS.

Rudi menyebutkan Sulsel telah menempati posisi ketujuh dari 24 provinsi di Indonesia dengan jumlah merchant QRIS terbanyak.

Sementara Kepala Disbudpar Maros, M Ferdiansyah, mengatakan dengan hadirnya sistim pembayaran QRIS di kawasan wisata Rammang-Rammang

diharapkan mendongrak jumlah wisatawan di obyek wisata unggulan Maros tersebut.

Melalui sistem pembayaran QRIS, wisatawan tidak perlu repot lagi membayar dengan uang tunai seperti dalam transaksi parkir, kuliner, atau penyewaan perahu.

Wisatawan cukup me-scan barkod (bar code) untuk bertransaksi. “Ini juga salah satu penerapan protokol kesehatan di masa pandemi Covid karena tidak ada lagi kontak langsung dalam bertransaksi,” katanya.

Apa itu QRIS ?

ilustrasi QRIS (bi.go.id)

Kepanjangannya adalah Quick Response Code Indonesian Standard. QRIS adalah penyatuan berbagai macam QR dari berbagai Penyelenggara Jasa Sistem Pembayaran (PJSP) menggunakan QR Code.

QR Code adalah sebuah kode matriks dua dimensi. Dalam sistem pembayaran, QR Code merupakan pengembangan teknologi

yang memudahkan pengiriman sejumlah data dengan cepat dan efisien dalam kegiatan transaksi secara digital.

Dengan QRIS, maka aplikasi pembayaran dari mana saja baik bank maupun nonbank yang digunakan masyarakat,

dapat berintegrasi dalam proses transaksi di toko, pedagang, warung, parkir, tiket wisata, maupun di merchant penyedia QRIS.(*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *