Dinkes Makassar Bagikan Tips Menjaga Kesehatan bagi Ibu Hamil

ilustrasi; Pemeriksaan USG di Puskesmas Barabaraya, beberapa waktu lalu.(*)

MAKASSAR, SOLUSINEWS.ID – Dalam rangka mendukung program pencegahan dan penanganan stunting, Dinas Kesehatan Kota Makassar, senantiasa memberikan edukasi kesehatan melalui media sosialnya.

Berikut tiga tips penting yang dibagikan Dinkes Makassar untuk menjaga kesehatan selama masa kehamilan.

Pertama, kalangan ibu hamil disarankan mengonsumsi nutrisi yang seimbang. Pastikan asupan nutrisi mencukupi seperti asam folat, zat besi, kalsium, dan protein.

Selain itu sumber nutrisi bisa diperoleh dengan mengonsumsi buah, sayur, biji-bijian, dan produk susu untuk mendukung perkembangan janin.

Bacaan Lainnya

Kedua, melakukan olahraga ringan. Berolahraga secara rutin seperti berjalan kaki atau yoga prenatal.

Olahraga ringan itu dapat membantu menjaga kebugaran dan mempersiapkan tubuh untuk persalinan.

Ketiga, memantau kesehatan secara rutin. Caranya dengan mengunjungi dokter secara berkala untuk memantau perkembangan janin dan kesehatan ibu.

Selain itu berkonsultasi rutin akan membantu mendeteksi masalah lebih awal.

Itulah tiga tips singkat dari Dinkes Makassar bagi kalangan ibu hamil agar dapat tetap sehat bersama kandungannya.(*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *