Maksimalkan Pencegahan Stunting dan Pernikahan Usia Anak, DP3AP2KB Gelar Ajang Duta Genre 2023

Duta Genre Sinjai 2023 diikuti 90 peserta.(*)

SINJAI, SOLUSINEWS.ID – Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Sinjai menggelar Pemilihan Duta Genre 2023.

Ajang ini berlangsung di Gedung Sinjai Bersatu yang diikuti 20 peserta dari kalangan pelajar dan mahasiswa.

Kadis P3AP2KB Sinjai, Andi Tenri Rawe, mengatakan ajang ini untuk menjaring remaja yang akan menjadi mitra dan duta Pemkab Sinjai dalam program keluarga berencana.

Program tersebut meliputi kegiatan sosialisasi terkait pencegahan pernikahan usia dini, pergaulan bebas, stunting, serta menjadi menjadi duta anti narkoba.

Bacaan Lainnya

Sementara Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setdakab Sinjai, Drs Andi Ilham Abubakar, yang membuka ajang tersebut mengharapkan peserta yang terpilih nanti mampu menjadi pionir dalam menjalankan tugas sebagai Duta Genre Kabupaten Sinjai.

“Termasuk melaksanakan tugas sebagai mitra dalam membantu pemerintah khususnya mencegah pernikahan usia anak dan stunting,” pungkasnya.

Duta Genre 2023 diikuti 90 peserta yang kemudian menjalani seleksi hingga terpilih 20 peserta.(*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *