Sekda Sinjai Harap Pokja PKP Berkoordinasi dengan OPD Petakan Kawasan Kumuh

Kegiatan rapat kerja (raker) Kelompok Kerja Perumahan dan Kawasan Permukiman (Pokja PKP) yang dipimpin Sekretaris Daerah (Sekda) Sinjai A Jefrianto Asapa di ruang kerjanya, Jumat (28/04/2023).(*)

SINJAI, SOLUSINEWS.ID – Kelompok Kerja Perumahan dan Kawasan Permukiman (Pokja PKP) melakukan rapat kerja (raker) yang dipimpin Sekretaris Daerah (Sekda) Sinjai A Jefrianto Asapa di ruang kerjanya, Jumat (28/04/2023).

Jefrianto meminta Pokja PKP segera melakukan koordinasi dengan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemkab Sinjai dalam memetakan kawasan kumuh yang ada di wilayah Sinjai.

Program yang pertama tersebut yaitu terkait kawasan kumuh yang menjadi prioritas pemkab.

“Bagaimana kawasan kumuh di Kabupaten Sinjai bisa terpetakan kembali dan kita upayakan kawasan kumuh ini kita kikis menjadi kawasan yang layak huni,” ujarnya.

Bacaan Lainnya

Selain menata kawasan kumuh di Sinjai, mantan Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sinjai itu berharap Pokja PKP menjadi wadah untuk mengkaji hal-hal penting lainnya seperti penanganan sampah.

Pada pelaksanaan raker Pokja PKP itu hadir beberapa Kepala OPD Pemkab Sinjai.(*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *