Hati-hati, 4 Aplikasi AntiVirus di Android ini Bisa Kuras Rekening Pengguna Mobile Banking

ilustrasi virus trojan

SOLUSINEWS.ID – Bagi pengguna ponsel (smartphone) Android yang memiliki aplikasi mobile banking sebaiknya berhati-hati mengunduh aplikasi anti virus di ponsel.

Pasalnya, dua perusahaan teknologi keamanan siber global, Cleafy, dan NCC Group, menemukan adanya aplikasi antivirus dari Google Play Store yang mengandung malware berbahaya.

Malware adalah istilah untuk perangkat lunak berbahaya yang sengaja dirancang untuk menyebabkan kerusakan pada komputer, peladen, klien, atau jaringan komputer.

Berdasarkan temuan Cleafy pada Oktober 2021 serta peneliti dari NCC Group menyebutkan malware itu bernama SharkBot.

Bacaan Lainnya

SharkBot merupakan virus trojan perbankan seperti virus TeaBot, Flubot, dan Oscorp yang menyasar aplikasi mobile banking.

Analis malware NCC Group, Alberto Segura dan Rolf Govers, mengatakan salah satu fitur sharkbot yang paling berbahaya adalah automatic transfer system (ATS).

Dengan fitur ATS tersebut maka memungkinkan hacker mentransfer uang dari rekening bank seseorang tanpa melalui interaksi tangan pengguna ponsel atau pemilik rekening.

“Fitur ATS ini memungkinkan malware untuk menerima daftar peristiwa yang akan disimulasikan dan mereka akan disimulasikan untuk melakukan transfer uang,” paparnya dikutip dari thehackernews.com, pada 6 Maret 2022.

Artinya, malware tersebut bisa memanipulasi layar seperti menekan tombol atau mengklik fitur pada aplikasi mobile banking seolah digerakkan oleh tangan pengguna ponsel lalu menguras rekening korban.

Fitur Sharkbot ini bisa menampilkan halaman overlay jika mendeteksi ada aplikasi mobile banking yang terbuka.

Termasuk mengaktifkan kunci akses layar aplikasi serta menyalin hasil ketikan pengguna ponsel ke server.

Bahkan, SharkBot bisa lolos dari pantauan keamanan ponsel sehingga mampu mencegat dan menyembunyikan SMS yang masuk.

Malware ini pun bisa digunakan hacker untuk menginstal aplikasi atau komponen jahat lainnya.

Saat ini malware SharkBot ditemukan di empat aplikasi antivirus yang ditemukan di Play Store yaitu :

  1. Antivirus, Super Cleaner, 1.000+ download
  2. Atom Clean-Booster, Antivirus, 500+ download
  3. Alpha Antivirus, Cleaner, 5.000+ download,
  4. Powerful Cleaner, Antivirus, 50.000+ download

Dari data di atas, keempat aplikasi anti virus berbahaya tersebut total telah diunduh pengguna lebih dari 57.000 kali.

Lalu bagaimana jika pengguna Android telah menginstal aplikasi antivirus berbahaya  tersebut ?

Solusinya yaitu segera hapus aplikasi tersebut dan me-reset perangkat androidnya.(*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *