BLT BBM dan BSP di Sinjai Mulai Disalurkan 13 September 2022, Segini Jumlah Penerima dan Besarannya

ilustrasi BLT BBM.(laredo)

SINJAI, SOLUSINEWS.ID – Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA) meminta penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Bahan Bakar Minyak (BBM) dan Bantuan Sosial Pangan (BSP) Tahun 2022 di Sinjai agar tepat sasaran.

Bupati ASA menyampaikan hal itu saat memimpin rapat koordinasi bersama PT Pos Indonesia dan Forkopimda, Sabtu (10/9/2022), di Ruang Rapat Rujab Bupati Sinjai.

Menurutnya hal itu penting agar penerima manfaat dapat menggunakannya untuk memenuhi kebutuhan hidup.

Bacaan Lainnya

Di Sinjai, sedikitnya terdata 20.369 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang akan menerima BLT BBM tersebut.

Bantuan itu berupa dana sebesar Rp 150 ribu per bulan yang akan disalurkan untuk dua bulan.

Selain itu, penerima bantuan akan mendapatkan BSP sebesar Rp 200 ribu sehingga setiap KPM akan menerima total Rp 500 ribu.

“Jadi Masyarakat yang menerima harus benar-benar layak. Jika tidak (layak) maka kita pending dulu. Makanya kita akan libatkan TNI dan Polri untuk mengawal dan mengawasi penyalurannya,” sebutnya.

Penyaluran BLT BBM dan BSP di Kabupaten Sinjai rencananya mulai Hari Selasa (13/9/2022) melalui PT Pos Indonesia.(*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *