Makassar Terima Award Kota Peduli HAM, Plt Kadiskominfo Makassar Beri Selamat

Penghargaan diserahkan oleh Pj Gubernur Sulsel Bachtiar dan diterima langsung Pj Sekda Makassar Firman Pagarra.(*)

MAKASSAR, SOLUSINEWS.ID – Pemerintah Kota Makassar menyabet penghargaan Kota Peduli Hak Asasi Manusia (HAM) dalam Peringatan Hari HAM Sedunia ke-75 tahun 2023 yang digelar di Hotel Claro, Senin (25/3/2024).

Penghargaan ini diserahkan oleh Pj Gubernur Sulsel Bachtiar dan diterima langsung Pj Sekda Makassar Firman Pagarra yang juga disaksikan langsung Kepala Kemenkumham Sulsel.

Terkait hal itu, Plt Kadis Kominfo Kota Makassar, Ismawaty Nur, mengatakan Kota Makassar sangat konsen terhadap penyetaraan masyarakatnya baik dari kelompok perempuan, anak, lansia dan difabel.

Bacaan Lainnya

Ismawaty Nur mengucapkan selamat atas penghargaan yang telah dicapai Kota Makassar.

“Semoga selalu kompak membangun sinergitas dan kordinasi daerah dan instansi terkait di setiap daerah dan senantiasa membenahi agar kota nyaman untuk semua tanpa terkecuali,” terangnya.(*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *